Wednesday 14 November 2012

Tommy utama Harap Pemerintah Lindungi TKI di Malaysia

Walau berulang kali kejadian yang tak mengenakan terhadap tenaga kerja wanita di Malaysia namun sudah selayaknya pemerintah Indonesia menjadikan hal tersebut sebagai pembelajaran untuk melindungi warga negaranya.  Demikian pendapat Tommy utama sh pemerhati TKI di luar negri.
"Kembali lagi, masalah ini hendaknya menjadi pembelajaran penting yang dapat ditarik oleh pemerintah Indonesia sendiri untuk lebih melindungi rakyatnya. Apalagi kita juga punya kedutaan di sana, jadi harus benar-benar memberikan perlindungan kepada para TKI kita yang ada di negeri Jiran," urainya.
Namun sambungnya, peran serta masyarakat yang berada disana juga mutlak diperlukan. Agar kejadian yang merugikan segera dapat dilaporkan ke lembaga tanah air yang mengurusi tenaga kerja Indonesia.

"Untuk masyarakat Indonesia yang mungkin sudah berada disana bekerja, hendaknya semakin terbuka jika ada hal-hal yang merugikan yang dialami semasa di negeri orang. Indonesia punya lembaga-lembaga khusus yang menangani para TKI maupun TKW yang keluar negeri. Tapi hendaknya bisa membantu pemerintah untuk lebih intens mengatasi permasalahan yang menimpa para tenaga kerja kita. Bagaimana pun juga mereka sebagai penyumbang devisa bagi negara," tutur Tommy.


Artikel Terkait Tentang :

No comments:

Post a Comment